About

Selasa, 11 November 2014

Fakta Mengagumkan Tubuh Manusia Part 5

1. Kelenjar lambung manusia menghasilkan sekitar 3 liter cairan zat asam setiap hari.

2. Ketika penuh, perut manusia mampu menampung 1 quart (0,94 liter) – 1,5 quart (1,416 liter) makanan dan cairan. Dibutuhkan waktu 4 jam untuk mencerna makanan dan untuk meneruskannya ke usus kecil memerlukan waktu 2 jam, dengan kecepatan 0,002 mil/jam (0,0032 km/jam). Di dalam usus besar, proses pencernaan membutuhkan waktu sekitar 14 jam, dengan kecepatan 0,00007 mil/jam (0,0001 km/jam).

3. Setiap hari, terdapat sekitar 3 galon (11,34 kg) makanan, cairan, dan cairan pencernaan yang melalui saluran pencernaan. Namun, hanya setengah cangkir saja yang keluar sebagai kotoran (ampas).

4. Hati, merupakan kelenjar terbesar dan kompleks dalam tubuh manusia, yang berfungsi dalam membantu pencernaan makanan dan metabolisme zat gizi dalam sistem pencernaan, memiliki berat sekitar 1,4 kg.

5. Urin (air kencing) manusia mengandung zat-zat beracun termasuk urea di produksi dalam hati manusia.

6. Otot terbesar dari tubuh manusia adalah Gluteus maximus , yang membentuk pantat manusia. Bobot masing-masing bagian dari pantat kita adalah 2 pon (1 kg), dalam hal ini belum termasuk lapisan lemaknya. Sedangkan otot terkecil adalah stapedius yang letaknya di telinga bagian tengah, yaitu panjang hanya 1/5 inci (0,51 cm).

7. Kebanyakan sel di tubuh manusia berukuran sangat kecil. Tetapi, sel otot yang juga disebut dengan jaringan otot, panjangnya mencapai 1 kaki (0,3 m / 3 cm) dan dapat terlihat dengan mata telanjang.

8. Gelombang saraf bukanlah gelombang listrik, melainkan perubahan kimia yang sangat cepat pada jaringan saraf. Gelombang saraf yang mengirimkan gambar dari mata kita ke otak manusia bergerak dengan kecepatan sekitar 250 mil/jam (400 km/jam).

9. Sekitar 6 bulan sebelum bayi lahir, giginya sudah mulai tumbuh tapi belum muncul ke permukaan gusi.

10. Ketika lahir, seorang manusia memiliki 300 tulang. Namun, saat dewasa manusia hanya memiliki 206 tulang. Ada fenomena apa sebenarnya yang terjadi ? Ternyata, banyak tulang dalam tubuh manusia yang menyatu seiring dengan pertumbuhan badannya. Contoh tulang yang menyatu ini adalah tulang tengkorak dan tulang belakang manusia.

0 komentar:

Posting Komentar